Seru, Maxi Day & Anniversary 1th Komunitas Nmax Rider Pekanbaru
TANJAKNEWS.COM, Pekanbaru -- Gelanggang Remaja menjadi tempat berlangsungnya acara Maxi Yamaha Day, Sabtu (11/1/2020).
Para bikers tak hanya datang dari pemilik NMax, XMax, TMax, Aerox dan Lexi, namun juga masyarakat umum yang berasal dari sekitaran lokasi acara.
Di event ini publik bisa mengenal lebih jauh Maxi, andalan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
"Maxi Day tahun 2020 Ini juga apresiasi terhadap konsumen Yamaha, dan masyarakat umum juga boleh hadir di acara Maxi,” ucap Koordinator Promosi Area P ALFA SCORPII, Hermanto.
Event ini sekaligus menjadi wadah bagi para komunitas Maxi untuk mempererat silaturahmi. Mereka tak hanya bergembira bersama-sama, tapi juga bisa berbagi banyak hal.
“Yamaha sudah memasarikan Maxi dari 2015, dan ini masuk tahun keempat. Jumlah konsumen terus bertambah. Jadi harapannya mereka terus tumbuh semakin erat, dan juga karena komunitasnya tumbuh makin banyak. Ini salah satu ajang mempererat antar komunitas," tambahnya.
Panggung utama menyajikan Lomba Mirip Valentino Rossi, musik organ tunggal, perform DJ Hendri Hw dan DJ Sandra yang menghibur peserta hingga akhir acara. Ada juga Customaxi dan berbagai games seru para komunitas.
Berbagai promo ditawarkan di acara ini, seperti diskon saat melakukan pembelian unit Maxi baru.
Tak ketinggalan juga ada fasiltias test ride Lexi yang sengaja dipilih agar peserta bisa mengeksplorasi kemampuan dan fiturnya.
Menariknya, aktivitas itu diramaikan hadiah berupa merchandise. (Oce Satria)