Andi Darma Taufik Dilantik PAW DPRD Riau Gantikan Almarhum James Pasaribu
![]() |
Pengambilan sumpah Andi Darma Taufik dari Fraksi PDI Perjuangan dalam rapat paripurna di ruang rapat paripurna DPRD Provinsi Riau, Kamis (19/1/2023). |
tanjakNews.com, PEKANBARU - Andi Darma Taufik dari Fraksi PDI Perjuangan mengucapkan sumpah dan janji anggota DPRD PAW menggantikan almarhum James Pasaribu.
Pengambilan sumpah tersebut digelar dalam rapat paripurna di ruang rapat paripurna DPRD Provinsi Riau, Kamis (19/1/2023).
Rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Riau, Yulisman didampingi Wakil Ketua DPRD Riau Syafaruddin Poti dan Agung Nugroho. Turut hadir Gubernur Riau yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, SF Hariyanto.
Andi ditetapkan sebagai anggota DPRD Riau berdasarkan surat Menteri Dalam Negeri No.100.2.1.4/6337 tahun 2022. Mengantikan James Pasaribu yang pada 23 Desember 2022 telah diberhentikan dengan hormat dikarenakan meninggal dunia pada 3 September 2022 lalu.
Ketua DPRD Provinsi Riau, Yulisman menjelaskan, bahwa Andi Darma Taufik sah mengemban tugas sebagai DPRD Provinsi Riau masa jabatan 2019-2024. Andi duduk sebagai anggota komisi I DPRD Provinsi Riau.
James Pasaribu merupakan anggota DPRD Provinsi Riau pemilihan Indragiri Hilir (Inhil). Almarhum telah mengabdi selama empat periode, terakhir menjabat sebagai anggota Komisi I DPRD Riau.
"Kami ucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mendiang James Pasaribu atas pengabdian dan jasa-jasanya dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat demi kemajuan Provinsi Riau," kata Yulisman. (Oce)